²©²ÊÍøÕ¾

IHSG Masih Lesu, Dampak Moratorium Proyek Infrastruktur

Monica Wareza, ²©²ÊÍøÕ¾
21 February 2018 12:22
Pelemahan IHSG masih pengaruh dari keputusan pemerintah untuk menghentikan sementara pengerjaan proyek infrastruktur.
Foto: ²©²ÊÍøÕ¾/Muhammad Luthfi Rahman
Jakarta, ²©²ÊÍøÕ¾ - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan sesi I hari ini ditutup melemah 0,30% ke 6.642,55 poin. Pelemahan IHSG masih pengaruh dari keputusan pemerintah untuk menghentikan sementara pengerjaan proyek infrastruktur.

Pada perdagangan pagi ini masih diwarnai dengan imbangnya penguatan dan pelemahan beberapa sektor. Sektor dengan penurunan terbanyak adalah keuangan turun 0,80% disusul sektor properti koreksi 0,60% dan sektor konsumer turun 0.45%.

Sementara sektor agribisnis mengalami penguatan 1,67% setelah harga CPO yang membaik, sektor pertambangan menguat 0,68% dan sektor industri dasar naik 0,14%.

Sementara itu, bursa saham regional Asia justru bervariatif. Nikkei melemah 0,02% sementara Hang Seng Index dan Strait Times justru mengalami penguatan masing masing menguat 0,89% dan 0,81%.

Perdagangan pagi ini menghasilkan nilai Rp 4,33 triliun dnegan volume perdagangan 9,31 miliar saham dan diperdagangkan 260.956 kali. Adapun 166 saham mengalami penguatan harga, 162 saham turun harganya dan 135 saham tak berubah harga.
(hps) Next Article Bursa RI Merah Padam! Tenang...Asing Tetap Borong Saham

Tags

Related Articles
Recommendation
Most Popular