
Asing Terciduk Diam-Diam Borong 10 Saham Ini Kala IHSG Merah

Jakarta, ²©²ÊÍøÕ¾ - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) gagal naik ke level 7.000 setelah ditutup anjlok lebih dari satu persen. IHSG tercatat merosot 1,42% ke posisi 6.827,75 pada penutupan perdagangan hari Kamis (8/5/2025).
Nilai transaksi tercatat sebesar Rp14,86 triliun yang melibatkan 38,43 miliar saham yang berpindah tangan sebanyak 1,62 juta kali. Sebanyak 228 saham menguat, 393 turun, dan 184 stagnan.
Sementara itu, investor asing tercatat melakukan penjualan bersih sebesar Rp841,59 miliar di seluruh pasar dan sebesar Rp141,15 miliar di pasar reguler. Ri samping itu mereka juga tercatat melakukan pembelian bersih sebesar Rp64,75 miliar di pasar negosiasi dan tunai.
Lantas, apa saja saham yang secara bersamaan diburu asing yang menadahi tekanan terhadap IHSG? Mengutip Stockbit, berikut net foreign buy perdagangan Kamis!
- PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) - Rp116,34 miliar
- PT Aneka Tambang Tbk. (ANTM) - Rp82,71 miliar
- PT Adaro Andalan Indonesia Tbk. (AADI) - Rp70,66 miliar
- PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk. (GOTO) - Rp63,54 miliar
- PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BRIS) - Rp59,54 miliar
- PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BBRI) - Rp40,30 miliar
- PT Raharja Energi Cepu Tbk. (RATU) - Rp26,13 miliar
- PT Unilever Indonesia Tbk. (UNVR) - Rp20,70 miliar
- PT Darma Henwa Tbk. (DEWA) - Rp18,77 miliar
- PT Indofood Sukses Makmur Tbk. (INDF) - Rp16,40 miliar
(fsd/fsd) Next Article Asing Kompak Borong 10 Saham Ini Kala IHSG Melesat Pekan Lalu