
Jokowi, Buwas, dan Kisah Bos Gojek Jadi Penasihat Pramuka
Chandra Gian Asmara, ²©²ÊÍøÕ¾
27 December 2018 11:53

Jakarta, ²©²ÊÍøÕ¾ - Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada hari ini, Kamis (27/12/2018), melantik Budi Waseso sebagai Ketua Kwartir Nasional (Kwarnas) Gerakan Pramuka.
Prosesi pelantikan Direktur Utama Perum Bulog itu berlangsung di halaman tengah Istana Merdeka. Selain melantik Buwas - sapaan Budi Waseso - kepala negara pun melantik pengurus Kwarnas 2018-2023.
Dalam nama kepengurusan Kwarnas, ada beberapa nama pengusaha yang menjabat sebagai Dewan Penasihat Nasional Gerakan Pramuka. Misalnya, seperti CEO Go-Jek Nadiem Makarim hingga CEO MNC Group Hary Tanoe.
Usai prosesi pelantikan, Buwas mengemukakan keberadaan para pebisnis dalam jajaran Kwarnas 2018 - 2023. Ada harapan tersendiri, para pebisnis masuk dalam jajaran.
"Beliau termasuk yang kami anggap sukses di bidang karya bisnis. Karya itu akan diturunkan ke generasi muda. Nah, bagaimana beliau jadi penasihat," kata Buwas, Kamis (27/12/2018).
"Banyak [anggota Kwarnas selain Nadiem dan Hary Tanoe]. Nanti sesuai bidangnya yang memang kami anggap sukses di bidang itu, nanti melatih dan mendidik," jelasnya.
Buwas pun berbicara mengenai keputusan kepala negara melantik dirinya, meskipun saat ini masih menjabat sebagai bos Bulog. Menurutnya, tidak ada yang perlu dikhawatirkan.
"Saya sendiri di Bulog ada hubungannya dengan pramuka. Karena saya nanti akan membangun RPK [rumah pangan kita] untuk pramuka," kata Buwas.
"Ini peluang besar dengan saya ada di pramuka merangkap Bulog. Karena apa? Membangun jejaring pendistribusian pangan ini yang selama ini dikuasai kartel. Untuk memotong mata rantai," lanjutnya.
(miq/miq) Next Article Penjelasan Buwas Soal Klaim Jokowi RI tak Impor Beras 3 Tahun
Prosesi pelantikan Direktur Utama Perum Bulog itu berlangsung di halaman tengah Istana Merdeka. Selain melantik Buwas - sapaan Budi Waseso - kepala negara pun melantik pengurus Kwarnas 2018-2023.
Dalam nama kepengurusan Kwarnas, ada beberapa nama pengusaha yang menjabat sebagai Dewan Penasihat Nasional Gerakan Pramuka. Misalnya, seperti CEO Go-Jek Nadiem Makarim hingga CEO MNC Group Hary Tanoe.
![]() |
Usai prosesi pelantikan, Buwas mengemukakan keberadaan para pebisnis dalam jajaran Kwarnas 2018 - 2023. Ada harapan tersendiri, para pebisnis masuk dalam jajaran.
"Beliau termasuk yang kami anggap sukses di bidang karya bisnis. Karya itu akan diturunkan ke generasi muda. Nah, bagaimana beliau jadi penasihat," kata Buwas, Kamis (27/12/2018).
"Banyak [anggota Kwarnas selain Nadiem dan Hary Tanoe]. Nanti sesuai bidangnya yang memang kami anggap sukses di bidang itu, nanti melatih dan mendidik," jelasnya.
![]() |
Buwas pun berbicara mengenai keputusan kepala negara melantik dirinya, meskipun saat ini masih menjabat sebagai bos Bulog. Menurutnya, tidak ada yang perlu dikhawatirkan.
"Saya sendiri di Bulog ada hubungannya dengan pramuka. Karena saya nanti akan membangun RPK [rumah pangan kita] untuk pramuka," kata Buwas.
"Ini peluang besar dengan saya ada di pramuka merangkap Bulog. Karena apa? Membangun jejaring pendistribusian pangan ini yang selama ini dikuasai kartel. Untuk memotong mata rantai," lanjutnya.
(miq/miq) Next Article Penjelasan Buwas Soal Klaim Jokowi RI tak Impor Beras 3 Tahun
Most Popular