²©²ÊÍøÕ¾

Kabar Baik! Pasien Sembuh Covid-19 di RI Tembus 244 Ribu

Yuni Astuti, ²©²ÊÍøÕ¾
09 October 2020 09:03
Wisma Atlet (Dok. BNPB)
Foto: Wisma Atlet (Dok. BNPB)

Jakarta, ²©²ÊÍøÕ¾ - Kasus pasien Covid-19 yang sembuh hingga Kamis (8/10) bertambah 3.769. Sehingga secara total menjadi 244.060.

Adapun untuk kasus kesembuhan ini khusus di RS Darurat Covid-19 Wisma Atlet Kemayoran, sebanyak 1.496 pasien. Ini tercatat untuk pasien gejala ringan sampai sedang.

"Jadi kalau dilihat mengalami penurunan signifikan, dilihat puncaknya sebanyak 2.611 pada 27 September sehingga ini semoga benar-benar menunjukkan ada perbaikan secara keseluruhan," ujar Koordinator Operasional Rumah Sakit Darurat Covid-19, Kolonel CKM. dr. Stefanus Dony.

Dia mengatakan, perawatan yang diberikan tidak ada perbedaan sejak awal RSD dibuka hingga sekarang. Artinya, kesembuhan meningkat karena kesadaran masyarakat yang menurutnya berperan penting.




Berdasarkan catatannya, jumlah pasien tanpa gejala atau OTG yang dirawat di tower 4 dan 5 berjumlah 1.536. Sementara untuk pasien dengan gejala ringan berjumlah 1.496. Sementara gejala sedang hampir 400. Untuk pasien gejala berat ada 1 orang dan sedang menunggu rujukan ke RS lain.


"Itu tadi hasil rapat (kamis) pagi. Sehingga yang OTG, di tempat kita ada 10 hari isolasi, begitu selesai bisa dipulangkan. Begitu juga yang bergejala, dilakukan swab, begitu hasilnya bagus dipulangkan," pungkasnya.

Berdasarkan data dari Kementerian Kesehatan RI, Kamis (8/10/2020) hingga pukul 12.00, jumlah kasus secara keseluruhan mencapai 320.564 kasus. Jakarta dan Jawa Barat masih menjadi dua provinsi dengan penambahan kasus tinggi masing-masing 1.182 dan 597.


(sef/sef) Next Article Update! Kematian Akibat Covid-19 RI Capai 7.261 Orang

Tags

Related Articles
Recommendation
Most Popular