²©²ÊÍøÕ¾

Gempa Guncang Cilacap Jateng, Magnitudo 4,5

sef, ²©²ÊÍøÕ¾
12 May 2023 07:00
BMKG
Foto: Farih Maulana/detikcom

Jakarta, ²©²ÊÍøÕ¾ - Gempa mengguncang Cilacap Jawa Tengah, pagi sekitar pukul 04:56 WIB., Jumat (12/5/2023). Pusat gempa berada di laut, 76 kilometer dari tenggara Cilacap.

Kedalama ngempa berada di 15 kilometer. Namun tak ada informasi tsunami diumumkan.

"Mag:4.5, 12-Mei-23 04:56:39 WIB, Lok:8.41 LS, 109.01 BT (Pusat gempa berada di laut 76 Km Tenggara Cilacap), Kedlmn:15 Km Dirasakan (MMI) II-III Cilacap," tulis BMKG terkait gempa Cilacap.

Sebelumnya dini hari gempa juga terjadi di NTT dan Banten. Di NTT pusat gempa berada di Timur Laut Lembata sementara di Banten, wilayah Sumur.

Gempa NTT terjadi pukul 03.30 WIB dengan magnitudo 3,5. Sementara gempa Banten terjadi pukul 02:41 WIB dengan magnitudo 3,4.

Perlu diketahui, Indonesia termasuk jalur Ring of Fire. RI menjadi pusat pertemuan tiga lempeng tektonik dunia, Lempeng Indo-Australia, Lempeng Eurasia dan Lempeng Pasifik.

Oleh sebab itu, Indonesia termasuk negara rawan dilanda bencana seperti gempa bumi, letusan gunung berapi hingga tsunami. Warga diminta selalu waspada dan berhati-hati.


(sef/sef) Next Article Gempa M6,4 Guncang Sulawesi Utara, Tak Berpotensi Tsunami

Tags

Related Articles
Recommendation
Most Popular