²©²ÊÍøÕ¾

FOTO

Penampakan Terkini Mal Legendaris Sepi Parah Bak 'Kuburan'

²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo, ²©²ÊÍøÕ¾
Selasa, 06/06/2023 16:45 WIB

Sejumlah mal legendaris di Jakarta sangat populer pada masanya. Namun kini keadaannya sangat sepi bak kuburan. Kok bisa?

1/17 Warga melewati toko-toko kosong di Mal Plaza Semanggi, Jakarta, Selasa (6/6/2023). (²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo)

Warga melewati toko-toko kosong di Mal Plaza Semanggi, Jakarta, Selasa (6/6/2023). Pusat perbelanjaan di DKI Jakarta harus menerima kenyataan ditinggalkan pengunjung. Kondisi Plaza Semanggi sangat memprihatinkan. (²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo)

2/17 Warga melewati toko-toko kosong di Mal Plaza Semanggi, Jakarta, Selasa (6/6/2023). (²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo)

Plaza Semanggi di Jakarta Selatan mulanya merupakan pusat perbelanjaan yang ramai. Dulunya, banyak pedagang yang membuka toko di mal ini. Namun, kondisi Plaza Semanggi kini jauh berbeda.  (²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo)

3/17 Warga melewati toko-toko kosong di Mal Plaza Semanggi, Jakarta, Selasa (6/6/2023). (²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo)

Plaza Semanggi kini sangat sepi. Manajemen pengelola Mal Plaza Semanggi sempat memberikan informasi terkait akan adanya renovasi dan konsep baru untuk mengangkat kembali popularitas mal yang redup saat ini. (²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo)

4/17 Warga melewati toko-toko kosong di Mal Plaza Semanggi, Jakarta, Selasa (6/6/2023). (²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo)

Pengelola Mal Plaza Semanggi masih optimistis karena melihat peluangnya yang masih besar. Apalagi dengan lokasi mal yang strategis. (²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo)

5/17 Warga melewati toko-toko kosong di Mal Plaza Semanggi, Jakarta, Selasa (6/6/2023). (²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo)

"Ke depannya saya harap lebih baik dari ini, lagi ada rencana-rencana yang tahun ini, lagi ada persiapan yang bagus," ungkap Indah, salah satu manajemen Mal Plaza Semanggi (²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo)

6/17 Warga melewati toko-toko kosong di Mal Plaza Semanggi, Jakarta, Selasa (6/6/2023). (²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo)

"Jadi saya dapat informasi mau ada konsep baru, toko-tokonya lagi ada yang mau direnovasi. Jadi ada konsep baru untuk mengangkat kembali yang sudah sempat bertahun-tahun ketinggalan," kata Indah, salah satu manajemen Mal Plaza Semanggi (²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo)

7/17 Warga melewati toko-toko kosong di Mal Plaza Semanggi, Jakarta, Selasa (6/6/2023). (²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo)

"Sekarang mau bangkit lagi, katanya sih tahun ini, tapi kan prosesnya masih lama. Baru mau mulai bergerak di tahun ini. Cuma kita gak tahu waktu panjang persisnya berapa lama," ucap Indah, salah satu manajemen Mal Plaza Semanggi (²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo)

8/17 Warga melewati toko-toko kosong di Mal Plaza Semanggi, Jakarta, Selasa (6/6/2023). (²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo)

Kondisi di lantai 2 atau pusat elektronik juga sepi. Kebanyakan toko sudah tutup, hanya beberapa yang masih bertahan. (²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo)

9/17 Warga melewati toko-toko kosong di Mal Plaza Semanggi, Jakarta, Selasa (6/6/2023). (²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo)

Bahkan, terlihat beberapa pemilik berupaya melepas tokonya dengan memasang pengumuman untuk disewa, dikontrakkan atau dijual. (²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo)

10/17 Warga melewati toko-toko kosong di Mal Plaza Semanggi, Jakarta, Selasa (6/6/2023). (²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo)

Nasib yang sama juga terasa di Ratu Plaza merupakan salah satu mal yang berada di Jakarta Pusat. Dulunya, mal ini merupakan salah satu mal ternama dan populer pada masanya. Namun kini keadaannya sangat sepi, baik toko ataupun pengunjung. (²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo)

11/17 Warga melewati toko-toko kosong di Mal Plaza Semanggi, Jakarta, Selasa (6/6/2023). (²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo)

Dikutip dari situs setiapgedung, Ratu Plaza adalah salah satu pusat perbelanjaan dan perkantoran di Jakarta yang dibangun pada tahun 1970-an. Tahap konstruksi proyek ini mulai diadakan pada bulan April 1977 dan keseluruhan pembangunan selesai pada 1980. (²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo)

12/17 Warga melewati toko-toko kosong di Mal Plaza Semanggi, Jakarta, Selasa (6/6/2023). (²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo)

Adapun Ratu Plaza sendiri dimiliki oleh perusahaan PT Ratu Sayang Internasional (RSI). Sementara itu RSI sendiri merupakan perusahaan yang dimiliki oleh salah seorang konglomerat Indonesia, Henry Onggo. (²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo)

13/17 Warga melewati toko-toko kosong di Mal Plaza Semanggi, Jakarta, Selasa (6/6/2023). (²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo)

Sebagai informasi, Ratu Plaza terletak di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Selatan yang bersebelahan dengan gedung Bank Panin dan masih menjadi bagian dari kawasan komplek olahraga Gelora Bung Karno Jakarta. (²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo)

14/17 Warga melewati toko-toko kosong di Mal Plaza Semanggi, Jakarta, Selasa (6/6/2023). (²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo)

Bangunan Ratu Plaza ada yang difungsikan khusus untuk perkantoran dan ada pula yang dipakai sebagai pusat perbelanjaan. Pada tahun 1980-an pusat perbelanjaan Ratu Plaza sangat populer di kalangan masyarakat Jakarta. (²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo)

15/17 Warga melewati toko-toko kosong di Mal Plaza Semanggi, Jakarta, Selasa (6/6/2023). (²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo)

Namun sayangnya saat ini pusat pemberlanjaan itu sudah sangat sepi pengunjung. Bahkan berdasarkan pantauan di lokasi, Selasa (6/6/2023), tidak banyak pengunjung yang wara wiri di Ratu Plaza. (²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo)

16/17 Warga melewati toko-toko kosong di Mal Plaza Semanggi, Jakarta, Selasa (6/6/2023). (²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo)

Tidak hanya pengunjung, Mal ini nampak juga sudah banyak ditinggalkan pedagang. Hal ini terlihat dari banyaknya toko yang tutup. (²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo)

17/17 Warga melewati toko-toko kosong di Mal Plaza Semanggi, Jakarta, Selasa (6/6/2023). (²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo)

Dari pintu depan Ratu Plaza, tidak banyak orang terlihat. Hanya ada satpam dan resepsionis saja. Masuk ke lantai dasar pun sama sepinya. Hanya ada beberapa toko elektronik dan gerai makanan yang terlihat membuka tokonya. Ketika ingin naik ke lantai atas, tampak beberapa eskalator Ratu Plaza yang tidak berfungsi. Hal ini juga terlihat pada lantai 1, 2, dan 3. (²©²ÊÍøÕ¾/Tri Susilo)