
Jadi yang Pertama Hadirkan 5G di RI, Ini Kata Bos Telkomsel

Jakarta, ²©²ÊÍøÕ¾ - Telkomsel telah resmi mengantongi commercial operational permit 5G menandakan operator itu jadi yang pertama penggelaran jaringan tersebut. Direktur Utama, Setyanto Hantoro mengatakan izin tersebut menjadi milestone penting bagi Telkomsel.
"Karena ini menandai diperbolehkannya secara undang-undang Telkomsel untuk menggalr 5G secara komersial kepada seluruh masyaraka,: kata Setyanto dalam konferensi pers dikutip dari kanal youtube Kementerian Kominfo, Senin (24/5/2021).
Menurutnya ini jadi milestone penting untuk Telkomsel. Yakni menjadi selalu terdepan penyelenggaraan layanan telelkomunkasi dan digital di tanah air.
Keputusan tersebut juga dikatakan jadi amanah untuk Telkomsel, harus dijalankan untuk pihaknya memberikan kemudahan layanan para pelanggan. Selain itu juga dapat memajukan ekonomi digital di Indonesia serta competitiveness di mata dunia.
Selain itu. Setyanto juga menegaskan pihaknya akan menaati seluruh peraturan di Indonesia, termasuk dari Kementerian Kominfo. Pembuktiannya adlah melakukan uji laik operasi agar mendapatkan hak menjalankan 5G di Indonesia.
Setyanto mengatakan Telkomsel segera menggelar layanan 5G secara terbatas pada tanggl 27 Mei 2021 mendatang. Untuk di Jabodetabek ada di Kelapa Gading, Pondok Indah, PIK, BSD, Widya Chandra dan Alam Sutera.
"6 lokasi coverage di residential, tidak hanya mall tapi residential sasaran residential seluruh Kelapa Gading misalnya," ungkapnya.
Selain itu juga akan hadir di wilayah lain yakni Solo, Medan, Balikpapan, Denpasar, Batam, Surabaya, Makassar dan Bandung. Untuk daerah lainnya akan menyusul.
"Seiring dengan penyerapan implementasi dari network yang tersedia keekonomian terus mengembangkan dan menjangkau seluruh lapisan masyarakat," jelas Setyanto.
(roy/roy) Next Article 6 Lokasi Jabodetabek yang Dapat 5G Telkomsel pada 27 Mei 2021