²©²ÊÍøÕ¾

Oppo Reno5 5G Sudah Bisa Internet 5G, Ini Cara Aktifkannya

Novina Putri Bestari, ²©²ÊÍøÕ¾
10 August 2021 19:07
OPPO Reno5 5G (Dok. OPPO)
Foto: OPPO Reno5 5G (Dok. OPPO)

Jakarta, ²©²ÊÍøÕ¾ - Pemilik Oppo Reno5 5G di Indonesia akhirnya sudah bisa mengakses Internet 5G di ponsel. Sebab HP itu akhirnya mendapatkan pembaruan perangkat lunak untuk membuka kemampuan jaringan 5G.

Pembaruan tersebut sudah bisa dilihat melalui pemberitahuan update pada Senin (9/8/2021) kemarin. Pemilik ponsel hanya tinggal menghubungkan ke jaringan seluler atau menggunakan wi-fi dan memeriksa di menu pembaruan software yang ada di opsi pengaturan perangkat.

PR Manager Oppo Indonesia, Aryo Meidianto mengatakan update tersebut membuka pilihan penggunaan jaringan 5G dii ponsel. Selain juga memperbarui Android Security Patch bulan ini.

"Kemarin kami melakukan pembaruan perangkat lunak Reno5 5G, pembaruan ini akan membuka opsi penggunaan jaringan 5G sekaligus memperbarui Android Security Patch bulan Agustus 2021. Pengguna cukup memeriksa rutin melalui pengaturan perangkat untuk mendapatkan pembaruan. Besaran file yang diunduh sekitar 300 Mb lebih," kata Aryo dalam keterangan resmi yang diterima ²©²ÊÍøÕ¾, Selasa (10/8/2021).

Namun perlu diingat, karena jaringan 5G belum menjangkau seluruh wilayah Indonesia jadi hanya bisa digunakan pada daerah dimana operator telah menggelar jaringan 5G.

Oppo Indonesia meminta para pengguna untuk mengunjungi situs masing-masing operator untuk mengetahui wilayah yang sudah menggelar jaringan tersebut.

Selain membuka jaringan 5G, pembaruan ini juga melakukan aplikasi sejumlah perbaikan. Yakni seperti peningkatan aplikasi kamera, perbaikan isu crash pada aplikasi, optimasi fitur gesture, meningkatkan akurasi penghitungan langkah dan meningkatkan keberhasilan fitur clone phone.

Sebagai informasi, Oppo Reno5 5G memiliki kompatibilitas dengan band N40 atau jaringan 2.300 MHz. Selain itu juga mendukung 5G dengan jaringan teknologi Dynamic Spectrm Sharing (DSS) yang digunakan beberapa operator di Indonesia.

Untuk mengaktifkannya, masuk ke Software Update yang ada di menu Settings. Setelah melakukan pembaruan, bisa menuju ke pengaturan SIM.

Disana terdapat pilihan Smart 5G geser toggle untuk mengaktifkannya. Serta juga pada menu Preferred network type pilih jaringan yang menggunakan 5G.

Oppo Reno5 5G ini memulai debutnya awal tahun 2021. HP tersebut menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 765G. Selain itu juga menggunakan RAM 8GB serta penyimpanan internal 128GB. Reno 5 5G dilengkapi dengan pengisian daya cepat SuperVOOC 2.0 65 Watt.


(roy/roy) Next Article Ada 13 Wilayah yang Bakal Dapat Jaringan 5G, Internet Ngebut!

Tags

Related Articles
Recommendation
Most Popular