²©²ÊÍøÕ¾

Kabar Baik, Epic Games Sudah Bisa Diakses Kembali

Intan R.D, ²©²ÊÍøÕ¾
10 August 2022 20:55
Epic Games (Eurogamer)
Foto: Epic Games (Eurogamer)

Jakarta, ²©²ÊÍøÕ¾ - Epic Games kembali bisa digunakan di Indonesia setelah blokirnya dicabut oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika.

Gembok blokir dibuka setelah pengembang game dan perangkat lunak asal AS itu melakukan pendaftaran sebagai Penyelenggara Sistem Elektronik (PSE) Lingkup Privat.

Berdasarkan pantauan ²©²ÊÍøÕ¾ di situs PSE Kominfo, platform itu sudah masuk dalam kolom registrasi sejak Selasa (9/8) dengan nama perusahaan Epic Games International.

Sementara website Epic Games Store sore ini Rabu (10/8/2022) sudah kembali bisa diakses.



Sebelumnya Epic Games masuk dalam daftar blokir Kominfo karena tak kunjung mendaftar sebagai PSE hingga batas waktu yang telah ditentukan.

Mereka tak sendiri, ada tujuh PSE Asing yang aksesnya diblokir pemerintah karena belum juga mendaftarkan diri. Yakni, Yahoo search engine, Steam, Dota 2, Counter Strike, Epic Games, Origin.com, Xandr.com, dan Paypal.

Namun kini satu persatu PSE tersebut telah dinormalisasi karena sudah taat mendaftar ke situs yang telah disediakan Kominfo.


(hsy/hsy) Next Article Epic Games Masih Diblokir, Ini Kata Johnny G Plate

Tags

Related Articles
Recommendation
Most Popular