²©²ÊÍøÕ¾

Cara Hapus Aplikasi Android dari HP Orang Lain

Novina Putri Bestari, ²©²ÊÍøÕ¾
29 December 2023 06:35
Google Play
Foto: Google Play

Jakarta, ²©²ÊÍøÕ¾ - Anda tak perlu pusing lagi menghapus aplikasi dari HP lain dengan berganti-ganti perangkat. Google meluncurkan fitur uninstall aplikasi di perangkat lain dengan satu perangkat saja.

Fitur ini tersedia dalam Play Store. Kemampuan baru itu memungkinkan pengguna menghapus aplikasi dari perangkat lain dari jarak jauh asalkan perangkat terhubung dengan akun Google yang sama.

Perangkat yang terhubung seperti PC, auto, ponsel, TV dan wear. Fitur baru ini tersedia pada untuk Play Store versi 38.8, dikutip dari Gizchina, Kamis (28/12/2023).

Kemampuan ini berkembang dari sebelumnya, yaitu pengguna bisa memasang (install) aplikasi hanya dari perangkat dengan akun Google yang sama. Dengan fitur baru kemampuan berkembang untuk uninstall aplikasi.

Google juga memperbarui antarmuka atau user interface Play Store. Ini membuat aplikasi yang diinstall berada dalam daftar yang mudah dikelola.

Pengguna dapat mengurutkan aplikasi karena beberapa faktor. Mulai dari besaran atau mengelompokkannya berdasarkan perangkat.

Dengan user interface terbaru, pengguna dimudahkan untuk menggunakan layanan Play Store. Misalnya pengelompokkan pada ukuran untuk melihat konsumsi penyimpanan tiap perangkat.

Sementara mengelompokkan berdasarkan perangkat bisa menyederhanakan pengelolaan pada perangkat terhubung dengan akun Google yang sama.

Fitur tersebut telah diluncurkan. Namun mungkin masih ada pengguna Android yang belum mendapatkan fitur baru tersebut.

Gizchina menuliskan kemungkinan butuh beberapa waktu untuk semua pengguna Android bisa menggunakan fitur menghapus aplikasi dari jarak jauh.


Next Article Memori HP Penuh Tak Usah Hapus File, Google Kasih Solusi

Tags

Related Articles
Recommendation
Most Popular