²©²ÊÍøÕ¾

Internasional

Kandang Sumo Jepang Diserang Corona, 19 Positif

Rehia Sebayang, ²©²ÊÍøÕ¾
10 September 2020 14:42
U.S. President Donald Trump, first lady Melania Trump, Japanese Prime Minister Shinzo Abe and wife Akie Abe watch the Summer Grand Sumo Tournament at Ryogoku Kokigikan Sumo Hall in Tokyo, Japan May 26, 2019. REUTERS/Jonathan Ernst TPX IMAGES OF THE DAY
Foto: Presiden Trump dan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe (REUTERS/Jonathan Ernst)

Jakarta, ²©²ÊÍøÕ¾ - Wabah corona (Covid-19) menyerang 'kandang sumo' di Tokyo, Jepang. Asosiasi Sumo Jepang mengatakan satu pegulat dan 18 peserta pelatihan di Tamanoi-beya positif corona (Covid-19).

Bahkan 12 orang dikirim ke rumah sakit. Sementara tujuh lainnya tetap diisolasi di Tamanoi karena tak bergejala.



"Mereka ditemukan setelah seorang peserta pelatihan jatuh sakit minggu lalu," kata asosiasi, sebagaimana dikutip AFP, Kamis (10/9/2020).

"Ini mendorong semua orang yang kontak dengannya diuji."



Pertandingan September juga akan dilarang mulai Minggu (13/9/2020). Sebelumnya pada Mei pertandingan juga sempat dibatalkan sebelum diizinkan lagi dengan jumlah penonton minim di Juli.

Pasalnya di Mei, seorang pesumo berusia 28 tahun meninggal setelah tertular corona. Ini merupakan kematian pertama atlet di negeri itu.

Kluster ini menodai persepsi bahwa gelombang kedua corona di Jepang mungkin sudah berakhir. Sebelumnya Otoritas Tokyo mengatakan kasus mulai menurun dan akan melakukan pelonggaran termasuk pada penonton untuk acara olahraga.

Dari data Worldometers, Jepang mencatat ada 72.726 kasus Covid-19 secara akumulatif. Sementara ada 1.393 kasus meninggal dan 64.100 pasien sembuh.


(sef/sef) Next Article Corona Buat Pasangan di Jepang Makin Romantis

Tags

Related Articles
Recommendation
Most Popular