²©²ÊÍøÕ¾

Alami Komplikasi, Ini Riwayat Penyakit Menteri Tjahjo Kumolo

Linda Hasibuan, ²©²ÊÍøÕ¾
01 July 2022 14:42
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) Tjahjo Kumolo (Dok. Humas MenPANRB)
Foto: Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) Tjahjo Kumolo (Dok. Humas MenPANRB)

Jakarta, ²©²ÊÍøÕ¾Â Indonesia - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Tjahjo Kumolo baru saja meninggal dunia, Jumat (1/7/2022). Menurut keterangan koleganya, mulanya Tjahjo sempat merasa keletihan akibat bekerja. Lalu, dia jatuh sakit sampai harus menjalani perawatan di Rumah Sakit Abdi Waluyo sejak pertengahan Juni lalu.

Menurut informasi yang dihimpun, kondisi Tjahjo sempat membaik beberapa hari lalu. Namun, hari ini kabar duka itu datang.

Kader PDI Perjuangan, Hendrawan Supratikno menyebut, Tjahjo mengalami komplikasi penyakit. 

"Awalnya kecapean, letih. Pekerjaan yang berat, kemudian setelah jatuh sakit komplikasi, ada paru-paru, diabetes, asam urat. Orang sakit, kan, komplikasinya berarti multiorgan ya," kata dia, dikutip dari CNN Indonesia. 

Di bawah ini adalah riwayat penyakit Menteri Tjahjo yang membuat dia akhirnya meninggal dunia karena komplikasi:



1. Kelelahan

Kelelahan kerap menjadi pintu masuk dari segala macam penyakit. Dengan tugasnya sebagai menteri, serta usia yang tidak lagi muda, Tjahjo punya segudang aktivitas yang tak dipungkiri bisa membuat dia kerap merasa terlalu letih.



2. Paru-paru

Sebelumnya, Tjahjo juga disebut mengalami infeksi paru-paru yang membuat dirinya harus menjalani perawatan di rumah sakit selama hampir dua minggu.

Infeksi paru merupakan kondisi masuknya patogen, baik bakteri atau virus, menyerang organ paru-paru dan menyebabkan peradangan. Pneumonia menjadi salah satu jenis infeksi paru yang paling umum.

3. Diabetes

Tjahjo juga disebut memiliki riwayat penyakit diabetes. Penyakit ini memang bisa membuat kondisi kesehatan seseorang menurun drastis.

4. Asam urat

Asam urat terjadi ketika tubuh kelebihan kadar purin dan membentuk kristal di persendian. Asam urat ditandai dengan radang sendi dan batu ginjal. Penyakit ini juga bersifat kambuhan. Penyakit ini bisa dipicu konsumsi jeroan, daging burung, atau makanan laut.

Tjahjo merupakan salah satu politikus senior PDIP. Dia mundur dari posisinya sebagai sekjen PDIP pada 2014 silam setelah dipilih Presiden Jokowi masuk ke dalam kabinet sebagai menteri dalam negeri.

Pada pemerintahan Jokowi periode 2019-2024, Tjahjo kembali dipercaya masuk kabinet untuk menjabat sebagai Menteri PAN & RB.


(hsy/hsy) Next Article RIP, Artis Senior Rima Melati Meninggal Dunia

Tags

Related Articles
Recommendation
Most Popular