
Sah! EMP & Husky Energy Teken Kontrak Migas Baru

Jakarta, ²©²ÊÍøÕ¾ - Kontrak kerja sama (PSC) Wilayah Kerja (WK) atau blok minyak dan gas bumi (migas) hasil lelang tahap 1 2021 yakni Blok South CPP dan Blok Liman telah resmi ditandatangani hari ini, Rabu (01/12/2021).
Adapun operator kedua blok migas tersebut yaitu PT Energi Mega Persada Tbk (ENRG) untuk WK South CPP dan Husky Energy International Corporation untuk WK Liman.
Penandatanganan kontrak ini dilakukan oleh perwakilan PT Energi Mega Persada sebagai pemenang lelang untuk WK South CPP dan Husky Energy International Corporation sebagai pemenang lelang WK Liman, dan disaksikan oleh Direktur Pembinaan Usaha Hulu Migas Mustafid Gunawan.
Kontrak ini ditandatangani di Bali, Rabu (1/12/2021), sebagai bagian dari rangkaian acara 'The 2nd International Convention on Indonesian Upstream Oil and Gas 2021'.
Kontrak ini akan berlaku efektif setelah ditandatangani Kepala SKK Migas dan disetujui Menteri ESDM.
Total komitmen pasti selama tiga tahun pertama dari kedua WK ini mencapai US$ 20,3 juta dan bonus tanda tangan US$ 700 ribu.
Secara rinci, nilai komitmen dari WK South CPP selama tiga tahun pertama mencapai US$ 13,6 juta dan bonus tanda tangan US$ 500 ribu.
Komitmen pasti tiga tahun pertama terdiri dari studi geologi dan geofisika (G&G), seismik 2D 500 km, seismik 3D 50 km dan 1 sumur eksplorasi, sebagaimana dilansir dari keterangan resmi Kementerian ESDM, Rabu (01/12/2021).
Sementara untuk WK Liman, total komitmen pasti sebesar US$ 6,7 juta dan bonus tanda tangan US$ 200 ribu. Komitmen pasti tiga tahun pertama adalah studi G&G dan seismik 2D 400 km.
Seperti diketahui, pada 3 September 2021 lalu pemerintah telah mengumumkan dua pemenang lelang blok migas dari empat blok yang ditawarkan melalui skema penawaran langsung (direct offer) Tahap 1 2021.
Dari empat blok migas yang ditawarkan pada tahap 1 tersebut, hanya dua blok yang memiliki pemenang, yaitu:
1. PT Energi Mega Persada Tbk untuk Blok South CPP, Riau Barat.
Bonus tanda tangan US$ 500 ribu atau sekitar Rp 7,2 miliar (asumsi kurs Rp 14.500 per US$).
2. Husky Energy International Corporation untuk Blok Liman, Jawa Timur.
Bonus tanda tangan US$ 200 ribu atau sekitar Rp 2,9 miliar.
Sementara dua blok migas lainnya yang ditawarkan namun tidak ada pemenangnya atau tidak diminati investor antara lain:
1. Blok Sumbagsel, Onshore Sumatera Selatan.
2. Blok Rangkas, Onshore di Banten dan Jawa Barat.
Lelang WK Migas Tahap 1 2021 ini telah dibuka sejak 17 Juni 2021 dan diumumkan pemenangnya oleh pemerintah pada 3 September 2021.
(wia) Next Article Pemerintah Akan Lelang 12 Blok Migas di 2022, Ada yang Minat?
