
Perkuat Ekosistem Digital, INDICO Mau Akuisisi Startup Lagi?
Jakarta, ²©²ÊÍøÕ¾ - Telkomsel telah resmi memperkenalkan INDICO sebagai anak perusahaan yang akan menjadi holding company bagi bisnis vertikal di sektor digital. INDICO berkomitmen mengakselerasi terbukanya peluang serta kemudahan inovasi dalam pemanfaatan teknologi digital terkini, yang akan memperkuat ekosistem dan industri digital.
Kehadiran INDICO pun membuka peluang untuk akuisisi startup potensial lainnya, demi memperkuat ekosistem digital di Indonesia.
Setelah mengakuisisi platform edutech Kuncie dan platform health-tech Fita, CEO INDICO Andi Kristianto mengatakan tidak menutup kemungkinan akan ada akuisisi lagi di masa depan. Meski dia belum merinci kapan akuisisi akan dilakukan, serta startup mana yang dibidik.
"Satu yang akan kami lakukan ketika membuat platform adalah agar aset Telkomsel lebih mudah diakses," ujar Andi, dalam dalam talk show "Unlocking Indonesia's Digital Potential" di Expo 2020 Dubai, belum lama ini.
Seperti diketahui INDICO membuka kesempatan untuk memperluas portofolio bisnis secara luas, di berbagai sektor industri digital lainnya. Hal ini dilakukan seiring perkembangan pasar dan membuka peluang kolaborasi dalam upaya mengembangkan perekonomian digital nasional.
Dia juga mengungkapkan bahwa akuisisi telah membawa peluang tersendiri bagi perusahaan. Andi menceritakan bahwa sebelumnya Telkomsel pernah mengakuisisi platform Langit Musik.
"Kami juga tidak terbayang Telkomsel masuk ke musik. Ternyata kalau kita fokus kepada masalah pelanggan yang bisa kita selesaikan ternyata memang di sana, kami bisa membuat membuat peluang yang tadinya tidak terpikir," ungkap Andi.
Ke depannya, INDICO juga bakal memperkuat pemberdayaan talenta digital. Perusahaan kan mengakselerasikan potensi talenta digital untuk berkolaborasi dengan startup lintas sektor tanah air, para investor, dan para pemangku kepentingan dalam industri digital.
"Upaya ini juga menjadi wujud komitmen kami untuk membuka berbagai potensi digital Indonesia dengan mengoptimalkan kapabilitas ekosistem layanan digital yang dimiliki guna mewujudkan visi Indonesia menjadi salah satu negara ekonomi digital terbesar di dunia," pungkasnya.
Ìý
(rah/rah) Next Article INDICO Jadi Komitmen Telkomsel Kembangkan Ekosistem Digital