²©²ÊÍøÕ¾

PII Sumbang Pertumbuhan Ekonomi Hingga Rp 1.100 T, Kok Bisa?

Khoirul Anam, ²©²ÊÍøÕ¾
01 March 2023 14:23
PT PII
Foto: dok PT PII

Jakarta, ²©²ÊÍøÕ¾ - PT Penjaminan Infrastruktur Indonesia (PII) turut mendukung pertumbuhan ekonomi dalam negeri melalui pemberian jaminan bagi proyek infrastruktur atau proyek strategi nasional yang dicanangkan pemerintah.

Direktur Utama PT PII M wahid Sutopo mengungkapkan, berdasarkan kajian yang dilakukan bersama dengan perguruan tinggi, proyek yang dijamin PT PII diproyeksi dapat meningkatkan perekonomian selama masa konsesi antara 15 hingga 30 tahun. Adapun untuk jumlahnya mencapai sebesar Rp 1.100 triliun.

"Proyek penjaminan yang diberikan PT PII diproyeksikan meningkatkan perekonomian nasional selama masa konsesi, yakni berkisar antara 15-30 tahun, sebesar Rp 1.100 triliun dari berbagai sektor," ungkap Sutopo dalam 13th Anniversary of PT PII, Rabu (1/3/2023).

Dia mengungkapkan PT PII didirikan dengan tujuan untuk menjadi penggerak utama dalam percepatan pembangunan infrastruktur yang berkelanjutan. Sehingga akan berdampak pada peningkatan kualitas hidup masyarakat di Indonesia.

Sementara itu, lanjut dia, dia pada awal didirikan PT PII mendapatkan penyertaan modal dari negara sebesar Rp 10,65 triliun. Adapun dari jumlah tersebut, PT PII berhasil menyalurkan penjaminan hingga Rp 95 triliun per akhir 2022.

"Ini kemudian mendukung pelaksanaan proyek pembangunan dengan nilai investasi yang dapat dibangkitkan sebesar Rp 497 triliun sampai akhir 2022," tegas Sutopo.

Sementara itu dalam mendukung percepatan pembangunan, PT PII juga memberikan penjaminan proyek infrastruktur yang dilakukan melalui skema kerja sama pemerintah dengan Badan Usaha (KPBU). Adapun PT PII telah memberikan penjaminan kepada 32 proyek skema KPBU, yang meliputi 6 sektor, yaitu proyek sektor jalan sebanyak 16 jalan tol, 4 proyek sektor telekomunikasi, 1 proyek sektor ketenagalistrikan, 6 proyek sektor air minum, 3 proyek sektor transportasi, dan 1 proyek sektor konservasi energi.

Menurut dia, skema KPBU merupakan strategi dan solusi yang sangat efektif dalam meraih sasaran pembangunan secara lebih cepat dan tentunya dengan tata kelola yang baik. Di sisi lain, bukan hanya proyek-proyek besar, PII juga melaksanakan peran dalam Small Scale KPBU.

Adapun Small Scale KPBU yang pernah dilaksanakan PT PII adalah penjaminan atas proyek infrastruktur untuk Proyek Alat Penerangan Jalan (APJ) di Kabupaten Madiun, Jawa Timur. KPBU AJP ini merupakan pertama di Indonesia yang berhasil menyelesaikan tahapan transaksi.


(dpu/dpu) Next Article Jurus PT PII Rangkul Ekosistem Pembiayaan Kreatif

Tags

Related Articles
Recommendation
Most Popular